Friday, September 3, 2010

Belajar dari Burung


♥♥ Belajar dari Burung ♥♥

Belajarlah dari Burung dia yakin bahwa rezki ada ditangan Allah... dan dia yakin Allah tidak akan menyia nyiakan usaha setiap hamba-Nya, pagi dia lapar tapi sore hari dia sudah kenyang dengan terbangnya dia pagi2 untuk mencari karunia Allah.

Dari abu hurairah ra. dari nabi saw ,beliau bersabda : "akan masuk sorga orang-orang yang mempunyai hati berpendirian seperti pendirian burung (HR Muslim)


Abu malik al haris al asy'ari ra. berkata, rasulullah saw bersabda : Kesucian adalah sebagian dari iman, Alhamdulillah memberatkan timbangan, subhanallah wal hamdulillah memenuhi ruangan antara langit dan bumi, shalat adalah nur (cahaya), shadaqah adalah burhan (bukti nyata), sabar adalah pelita, Al Qur'an adalah Hujjah( Pedoman) bagimu dan atasmu , semua orang bekerja sampai ada yang menjual dirinya , sehingga ia menjadi merdeka atau malah celaka (HR Muslim)

Demi Allah Seandainya Allah memberi hidayah kepada seseorang melalui perantara kamu maka (ganjarannya )itu lebih baik dari kalian mendapatkan onta merah(Hr Muslim)

0 comments:

Post a Comment